Selasa, 30 April 2013

TAMPIL BEDA

SD JUARA SEMARANG

Moment  “Kartini-an”  adalah saat-saat yang sangat dinantikan oleh sebagian besar siswa SD Juara Semarang. Selain banyaknya event perlombaan yang disiapkan oleh sekolah, mereka juga ingin tampil “beda” dalam hal fashion. Jika sehari – hari mereka hanya mengenakan seragam sekolah seadanya, make-up seadanya –ato mungkin tidak pernah.red-.  Berbeda halnya ketika moment “Kartuni-an” tiba; fashion mereka terlihat ‘jreng’, anggun, cantik mempesona, begitupun make-upnya…tebbballl buanggget dech . . .kira-kira begitulach gambarannya.
Yang menarik lagi ada diantara siswa yang berdandan ala sinden atau lebih tepatnya putri ayu kali yach. . . .ketika ditanya, “Apa perasaanmu hari ini?” tanya saya. “Senang karena bisa tampil beda”. jawab siswa dengan polosnya. Begitulah adanya, karena hari itu seluruh siswa kami beri ‘kebebasan’ berekspresi  dengan tidak melupakan nilai-nilai mulia yang dipesankan oleh R.A Kartini kepada kaum hawa. Kegiatan hari Kartini kami awali dengan drama “Sepenggal Kisah Kartini” yang diperankan oleh guru-guru  SD Juara SMG  -ibu guru khususnya. red-
Selain itu, moment  Kartini kami isi juga dengan berbagai ajang  adu kreatifitas baik guru (bapak guru) maupun anak-anak.  Jenis kreatifitas yang dilombakan: membuat kue tradisioanal berbahan dasar singkong (lomba bpk guru), lomba membuat dan membaca  puisi, fashion show, paduan suara, drama, menulis cerpen dan juga mewarnai.
Kegiatan seperti ini terlihat biasa, tapi kalau melihat antusiasme anak-anak yang sangat luar biasa,  acara seperti ini menjadi Rrruuuaaarrrr Biazzza . . .Kenapa? Karena banyak hal positif yang bisa diambil bapak / ibu guru, salah satunya siswa yang selama ini belum terlihat potensinya atau biasa-biasa saja. . . .ternyata ketika mengikuti kegiatan seperti ini,  menjadi terpantik dan menjadikan guru-guru terkagum-kagum. Subhanalloh . . . .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar